Minum air putih minimal delapan gelas sehari sangat dianjurkan karena baik untuk kesehatan, bahkan bisa sangat berbahaya untuk tubuh kalau kita sampai kekurangan cairan.
Tapi, jika kamu punya kebiasaan untuk menaruh segelas air di samping tempat tidur untuk diminum saat kamu terbangun di malam hari atau saat bangun pagi, sebaiknya kamu hentikan kebiasaan tersebut segera.
Kenapa? Berikut beberapa alasan mengapa sebaiknya kamu tidak meletakkan air minum di samping ranjang tidur.
Banyak debu masuk ke minuman
Air yang dibiarkan semalaman dalam gelas bisa dimasuki oleh debu, serangga kecil, serpihan kotoran dan lainnya yang bisa ikut terminum oleh kamu.
Rasa airnya akan berubah
Air mengandung klorin yang dapat menguap dan mengubah rasa air. Maka, nggak heran kalau air yang kamu minum setelah di biarkan di dalam gelas atau tempat tertutup lainnya semalaman akan berubah menjadi lebih pahit.
Bakteri dalam air bertambah
Ketika minum, kita memindahkan jutaan bakteri dalam mulut ke gelas dan air, akibatnya bakteri akan menjadi berlipat ganda jumlahnya ketika kita minum saat terbangun tengah malam atau di pagi harinya
Mengakibatkan kerusakan pada barang-barang elektronik
Biasanya kita sering meletakkan barang-barang elektronik seperti telepon genggam, charger, dan sebagainya di samping tempat tidur.
Jika tanpa sengaja kita menumpahkan air, barang-barang elektronik tersebut bisa rusak, bahkan bisa sampai menyebabkan kebakaran
Mengganggu waktu tidur
Minum di malam hari membuat kamu cenderung ingin buang air kecil. Akibatnya tidur kamu pun terganggu.
Kalau kamu nggak menaruh air di samping ranjang, setidaknya kamu akan merasa malas untuk bangun dan minum, sehingga kemungkinan kamu terbangun berkali-kali karena ingin buang air kecil menjadi berkurang.
So ladies, jika kamu memiliki kebiasaan membawa air minum dan menaruhnya di samping tempat tidur, ubah kebiasaan kamu dengan minum sebelum tidur dan hindari membawa gelas berisi air minum ke kamar tidur.