Prilly Latusconsina diketahui liburan ke luar negeri, New York, United States of America selama lebih dari 10 hari sejak 30 Desember 2021 lalu. Kemudian, Prilly sampai di Indonesia pada Selasa, (11/1/2022) dan langsung menjalani karantina. Beruntungnya artis pemain film dan series itu tidak terdampak covid-19.
Padahal banyak dari artis-artis yang liburan ke luar negeri dan sepulangnya ke Indonesia, mereka positif Covid-19, seperti Ashanty Hermansyah dan Thariq Halilintar yang positif Omicron setelah kepulangannya dari Turki.
Sepertinya Prilly menjalani prokes yang sangat ketat hingga terhindar dari Covid-19. Selain itu, kabar gembira yang didapatkan Prilly ialah dirinya diajak nonton secara langsung proses latihan Persatuan Sepak Bola Indonesia Kota Tanggerang atau PERSIKOTA.
Melalui DM Instagramnya, PERSIKOTA mengajak Prilly dan langsung mendapatkan respon yang baik, “Malam kak Prilly, sudah kembali ke tanah air? Hope everything doing fine ya kak..boleh kapan-kapan bisa melihat dan support Persikota latihan kak prilly.” Pesan dari Persikota ke Prilly (18/1/22).
Dengan senang hatinya Prilly menjawab pesan tersebut, bahkan dirinya langsung bertanya kapan Persikota melakukan latihan lagi, “Hallo selamat pagi maaf yaa baru balas, iya nih sudah di Rumah. Thank you. Wah boleh-boleh. Kapan Persikota latihan?” jawabnya.
Obrolan tersebut Prilly bagikan di Instagramnya beberapa jam lalu, (19/1/22). Bukan di Instastory, melainkan langsung di feedsnya, “hmmm diajak ngeliat latihannya Persikota nih, gimana guys?” tulis Prilly di keterangan.
Tentunya kolom komentar Prilly dipenuhi dengan dukungan, bahkan ada yang menyuruh Prilly ikut bermain bola hingga membeli klub sepak bola tersebut. Yuk kita pantengin terus bagaimana Prilly nantinya akan nonton dan berkesempatan ikut bermain bola dengan Persikota Tanggerang.