Pandemi berimbas pada segala lini kehidupan. Dari ekonomi hingga internal rumah tangga. Aktivitas terbatas. Tingkat stres makin tinggi, angka perceraian pun percaya enggak percaya meningkat sejak pandemi. Gimana menjaga pasangan tetap setia, gimana agar stres tak memengaruhi kebugaran dan kecantikanmu?
Dermalounge, one stop aesthetic and wellness centre clinic di bilangan Gunawarman yang kembali dibuka per 3 April lalu, bisa jadi solusi. Layanannya menyeluruh, dari estetika, anti aging stemcell, gigi, plastic surgery, sampai sexsology. Ada dua unggulan perawatan di sini yang bisa membantu menyegarkan sekaligus mempercantik dirimu dari luar hingga dalam, pertama, Emsella Orgasm Throne—yang bisa membuat Anda dan pasangan makin intim. Kedua, Anti Aging Stemcell yang fungsinya beragam, dari menumbuhkan rambut, menghaluskan kulit, meregenerasi kulit, dan anti aging. Yuk, simak ulasan lengkapnya untuk perawatan Emsella Orgasm Throne dan Anti Aging Stemcell.
Emsella Orgasm Throne Untuk Kelanggengan Hubungan Suami-Istri
Emsella Orgasm Throne adalah perawatan tanpa rasa sakit, cepat, tanpa harus memasukkan alat apapun ke dalam organ intim kita. Kita hanya perlu duduk nyaman di atas alat berupa kursi ini, selama 28 menit, dan gelombang elektromagnetik berintesitas tinggi di kursi ajaib ini bekerja mengencangkan dan menstimulasi otot-otot panggul.
“Ini bisa digunakan untuk wanita maupun pria. Untuk wanita, fungsinya lebih kepada menguatkan otot panggung bagian bawah, termasuk otot vagina. Dari testimony pasien-pasien, setelah perawatan ini, mereka bilang, mereka lebih lama sih, ereksinya. Ini juga buat kelanggengan hubugan suami-istri. Kalau untuk pria, manfaatnya bisa untuk mengatasi keluhan pipis, dengan perawatan ini lebih bisa mengontrol. Seleb yang sudah mencoba, Caren Delano, Farah Quinn, testimoninya juga begitu,” ungkap pemilik klinik Dermalounge, dr. Nancy Weber, beserta tim medisnya.
Perawatan ini sangat nyaman. Bahkan ketika duduk di kursi ajaib ini, kita tak perlu mengganti baju. Cukup duduk dengan pakaian yang kita kenakan, bisa sambil main ponsel. Kita hanya merasakan getaran pada spot yang dituju. Getaran dari gelombang elektromagnetik ini kerjanya sama dengan 12 ribu kali kontraksi. Hanya dalam waktu 28 mennit. “Tidak ada masa pemulihan atau down time, Selepas perawatan juga bisa langsung beraktivitas, atau malah bisa langsung berhubungan intim,” ungkap Nancy. Untuk hasil maksimal, sebaiknya melakukan perawatan berkala, selama 6 bulan, sebanyak 5 kali treatment. Salah satu seleb yang sudah mencoba perawatan ini adalah Farah Quinn, “Yes, I love this treatment!” ujarnya.
Stemcell, Awet Muda Makin Cantik dan Bugar
Setiap orang selalu ingin awet muda, ingin punya kulit yang kencang, tampil bersinar dari ujung rambut hingga ujung kaki. Salah satu perawatan yang populer untuk ini adalah stem cell atau sel punca. “Stemcell dimulai dari Rp 20 juta perawatannya dan sudah BPPOM. Ini adalah perawatan dengan menggunakan sel punca, yang bisa diambil dari diri kita atau dari donor. Kalau dari donor biasanya diambil dari plasenta bayi yang sudah discreening, layak dipakai, dikembang biakan. Treatment-nya sendiri disesuaikan dengan kebutuhan kita,” ungkap Nancy.
Fungsinya bisa menumbuhkan rambut lagi, bagi Anda yang mulai mengalami kebotakan. Menghaluskan kulit, regenerasi kulit, peremajaan kulit, anti aging, “Bisa untuk banyak hal,” ujar Nancy. Untuk mengatasi masalah kebotakan sendiri, tak terbatas pada usia. Usia berapapun, rambut Anda bisa tumbuh kembali menggunakan terapi stemcell, selama folikel rambut belum mati. Saat acara pembukaan kembali Dermalounge, pada Sabtu (3/4) lalu, ahli stemcell Indonesia Prof.drg Ferry Sandra Ph.D lulusah Harvard University juga turut bicara tentang banyaknya manfaat yang didapat dari stemcell.
Selain menyajikan beragam perawatan, di sini kita juga bisa perawatan sambil ngopi-ngopi cantik. Dari dokter Aesthetic, sampai seksolog hit Zoya Armin S P.si praktik di sini, membantu memberikan solusi terbaik bagi Anda. Lepas dari stres, otot organ intim kencang, kulit bersinar, percaya diri kian tinggi meski pandemi masih menghadang. Buka dari Senin sampai Minggu, pukul 10.00 – 18.00 WIB.