Ramadhan sudah mau dekat nih, tepatnya pada 2 April mendatang. Pada bulan suci ramadan, umat Muslim nggak hanya melaksanakan ibadah puasa dan memperbanyak amal lho! Menjelang bulan suci ini para traveler Muslim bisa berwisata religi dan dapat dilakukan saat ngabuburit.
Selain mengisi waktu ngabuburit, kamu juga bisa menambah ilmu pengetahuan agama loh. Keren banget ya! Nggak perlu jauh-jauh untuk mampir ke destinasi religi Muslim, kamu juga bisa mengunjungi beberapa tempat yang cantik, penuh sejarah bahkan instgramable di Jakarta. Penasaran nggak nih ada wisata apa saja? Yuk, simak 5 rekomendasi destinasi wisata religi berlatar belakang agama Islam di Jakarta!
- Masjid Istiqlal
Destinasi religi pertama adalah Masjid Istiqlal. Wah siapa nih yang belum tahu masjid ini? Masjid Istiqlal adalah salah satu masjid terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara dengan tanah seluas 9,5 hektar dan bisa menampung 200 ribu jamaah. Masjid ini berlokasi di Jalan Taman Wijaya Kusuma, Pasar Baru, Jakarta Pusat.
Masjid yang penuh dengan sejarah ini pun menjadi kantor berbagai organisasi Islam di Indonesia. Berbagai acara dan kegiatan pun kerap kali diadakan seperti pengajian, tabligh akbar atau perayaan lainnya. Jika kamu berdomisili di luar Jabodetabek tapi pingin banget menelusuri masjid tersebut, kamu bisa virtual tour dengan cara membuka website-nya, www.istiqlal.or.id.
- Masjid Perahu Baiturrahman
Tersembunyi dari tingginya gedung-gedung di perkotaan, Masjid Agung Al Munanda Darussalam atau dikenal Masjid Perahu Baiturrahman hadir di tengah kota Jakarta Selatan, tepatnya berada di Jalan Casablanca No 38. Masjid ini dibangun oleh KH Abdurrahman pada tahun 1960-an dan dibentuk seperti perahu.
Perahu di masjid tersebut digunakan sebagai tempat wudhu sebelum melakukan ibadah salat. Dibentuk perahu karena terinspirasi dari kisah Nabi Nuh yakni cerita tentang selamatnya umat nabi saat banjir dengan menumpang perahu buatan Nabi Nuh itu. Selain banyak cerita menarik dari kisah Nabi Nuh, masjid ini sering kali dianggap hidden gem. Cus langsung saja ke sini!
- Masjid Ramlie Musofa
Masjid megah dan berwarna serba putih ini juga cocok menjadi destinasi wisata religi kamu. Berlokasi di seberang Danau Sunter, Jakarta Utara kerap kali menjadi perhatian warga karena langsung terlihat saat melintasi kawasan Sunter Raya. Bangunan Masjid Ramlie Musofa ini pun terinspirasi dari Taj Mahal, selain itu tempat wudhunya pun terinspirasi Masjid Nabawi yang berada di Madinah.
Kerennya, masjid ini sangat cinta toleransi lho! Saat memasuki masjid ini, tampak tulisan ayat yang diterjemahkan ke dalam bahasa Tionghoa. Bukan tanpa alasan itu adalah salah satu untuk menghargai keberagaman. Tak jarang juga, masyarakat non-Muslim berkunjung ke masjid ini hanya sekadar berfoto dan hal itu dipersilahkan. So, jangan takut dan khawatir ya.
- Masjid Luar Batang
Masjid Luar Batang ini dibangun oleh Habib Husein pada abang ke-18. Habib Husein adalah seorang tokoh penentang Kolonial Belanda di kawasan Sunda Kelapa. Dirinya pun sudah wafat pada 24 Juni 1756 dalam usia muda. Tak heran, banyak warga mengunjungi masjid ini hampir setiap hari untuk ziarah ke makam Habib Husein.
Di dalam kompleks masjid itu terdapat ruang makam keramat Al-Habib Husein bin Abubakar Alaydrus beserta asistennya bernama Habib Abdul Kadir. Nah apa lagi, saat ini sudah menyambut bulan suci ramadan, cocok sekali untuk ziarah dan berkunjung ke masjid tersebut. Masjid ini berada di daerah Penjaringan, Jakarta Utara.
- Masjid Babah Alun Desari
Terakhir, Masjid Babah Alun Desari, bangunan yang dipenuhi dengan warna merah, kuning dan putih gading. Lantaran, bangunan masjid tersebut berasitektur oriental dan unik sehingga menjadi daya tarik masyarakat untuk mengunjunginya. Masjid ini dibangun oleh pemilik Tol Desari yaitu Muhammad Jusuf Hamka. Bangunan ini pun terdapat tiga bangunan yakni bangunan utama Masjid, gedung serba guna hingga pojok halal.
Masjid ini terletak di pinggir tol Depok-Antarsari, tepatnya berada di Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan. Bangunan ini pun sering kali menjadi rest area atau tempat istirahat bagi pengguna jalan Tol Desari. Penasaran dengan masjid ini? Kuy let’s go kita berwisata di sini sambil beribadah.
Sekarang, tulis di bucket list kamu sebagai tempat wisata religi yang bakal kamu kunjungi. Eits, sebelumnya jangan lupa selalu jaga prokes ya untuk berwisata. Selamat menyambut bulan suci Ramadnan!