Produser kompetisi tari Street Man Fighter Mnet, Choi Jung Nam, mengadakan pertemuan dengan media dan membahas tentang banyaknya kontroversi yang menimpa program Mnet tersebut, termasuk penyesalannya atas hujatan dan kritikan yang menimpa salah satu juri, penyanyi Kpop terkenal BoA.
Street Man Fighter Mnet telah melekat dengan berbagai kontroversi, yang keluar satu per satu, termasuk dugaan pemaksaan keluarnya salah seorang anggota tim, yang menurut tuduhan netizen dilakukan karena kepentingan Mnet untuk kesuksesan kru tari yang diciptakan sebagai bagian dari program survival tersebut, Mbitious.
Kontroversi lain yang menjadi sorotan utama adalah keputusan juri untuk tidak memberikan suara mereka (abstain) setelah pertarungan tari antara Trix Prime Kingz, dan J-Roc Bank Two Brothers. Banyak yang merasa Trix selayaknya memenangkan pertarungan tersebut secara mutlak, tetapi karena juri tidak memberikan suara mereka, pertarungan tari itu pun dilakukan sekali lagi, di mana kali ini J-Roc dinyatakan sebagai pemenang.
Kontroversi atas keputusan juri itu menimbulkan kritik atas penanganan Mnet terkait masalah tersebut. Saat penonton memusatkan kemarahan mereka terhadap BoA dan juri lainnya, banyak yang merasa Mnet tidak berbuat cukup untuk melindungi juri mereka dan secara pengecut bersembunyi di balik keberadaan para juri.
Pada Rabu (5/10), media bertanya kepada Choi Jung Nam tentang kontroversi yang melibatkan Prime Kingz. Ketika diminta untuk berbicara tentang kritik yang diterima BoA, Choi Jung Nam menyatakan bahwa dia merasa menyesal pada kejadian yang dialami idola Kpop tersebut, dimana BoA menerima kritikan pedas dan hujatan hingga membuat agensinya harus melayangkan pernyataan untuk melindungi artis mereka.
Menurut sang produser, seharusnya acara Mnet tersebut dapat melakukan pekerjaan yang lebih baik untuk membantu penonton memahami keputusan yang dibuat oleh para juri, sebagaimana dilansir melalui Koreaboo.
Pertanyaan lainnya pun kembali mengemuka tentang tuduhan bahwa anggota kru Mbitious Kim Jung Woo dipaksa keluar dari Street Man Fighter. Tuduhan itu semakin menguat setelah penayangan salah satu episode di mana Kim Jung Woo yang mengungkapkan keinginannya untuk mundur, namun sang penari kemudian menyatakan di Instagram-nya bahwa dia diduga dipaksa keluar dari kompetisi tari itu.
Dalam keterangan di postingan Instagram miliknya, Kim Jung Woo mengatakan, “Kalian semua tahu bahwa saya bukan tipe orang yang mudah menyerah. Wawancara itu dipaksakan.”
Choi Jung Nam menyatakan bahwa tuduhan Kim Jung Woo salah dan bahwa tim produksi tidak mengambil bagian dalam keputusan sang penari untuk pergi.
“Sesuai episode yang ditayangkan, dia saat ini meluangkan waktu untuk merenung. Sebagai penari termuda di Mbitious, ekspektasi yang dibebankan padanya sangat tinggi, tetapi dia berjuang untuk memenuhinya. Kami menghormati keputusan sang penari. Mengenai postingan media sosialnya, dia menyatakan bahwa dia mengunggahnya karena tekanan yang sangat besar.” Jelas Choi Jung Nam.
Ketika ditanya langsung apakah tim produksi tidak mengambil bagian dalam keputusan penari untuk pergi, sang produser menjawab, “Itu benar.”