Tak hanya ANTV, RCTI juga melakukan perubahan strategi. Bukan menayangkan program baru, RCTI menukar jam tayang 2 sinetron andalannya.
Ikatan Cinta yang semula mengisi slot pukul 19.15 WIB, mulai Kamis (11/5), digeser menjadi pukul 21.00 WIB. Sementara Jangan Bercerai Bunda menempati slot yang ditinggalkan Ikatan Cinta.
Pertukaran jam tayang tersebut ditengarai untuk mendongkrak performa rating RCTI yang belakangan jeblok. Terlebih mungkin melihat potensi yang dimiliki Jangan Bercerai Bunda.
Dalam beberapa waktu terakhir, performa rating dan share Jangan Bercerai Bunda lebih baik dari Ikatan Cinta. Audience share Ikatan Cinta dalam 2 hari terakhir malah di bawah 10 alias 1 digit. Entah kenapa RCTI masih mempertahankan Ikatan Cinta.
Bagaimana performa rating Jangan Bercerai Bunda dan Ikatan Cinta di slot baru? Mengutip data rating harian tv yang rilis Jumat (12/5) ini, performa rating Jangan Bercerai Bunda mengalami penurunan cukup signifikan.
Jika pada Rabu (10/5) mengumpulkan TVR/share 3,3/15,9, Kamis (11/5) menjadi 2,9/11,3. Menariknya, Ikatan Cinta mengalami kenaikan sedikit, dari sebelumnya 2,4/9,5 menjadi 2,6/12,8.
Apa kabar 2 sinetron RCTI lainnya? Hmm, tak ada perkembangan berarti dari segi rating. Kesetiaan Janji Cinta masih berkutat di bawah angka 1 sementara Sayap Cinta Terindah masih kesulitan merangkak ke angka 2.