Daebak! 7 Zodiak Ini Punya Kepribadian yang Disukai Banyak Orang

Ngaku deh! Pasti pernah kan saat kamu duduk di bangku sekolah bermimpi menjadi murid paling populer sekaligus diidolakan banyak orang? Meskipun memiliki kepribadian menarik dan populer datang secara alami bagi sebagian orang, beberapa orang lainnya mengalami kesulitan saat harus bersosialisasi dan lebih memilih untuk menjaga lingkaran pertemanan mereka tetap kecil dan intim. Beberapa dari kita memiliki personaliti magnetis alami, sedangkan yang lain lebih sulit mengumbar sisi positifnya dan membuat mereka kurang berhasil di area pertemanan.

Banyak faktor yang bisa menentukan kepribadian seseorang, salah satunya adalah zodiak yang menaungimu. Berikut ini 7 Zodiak yang memiliki kepribadian yang disukai banyak orang. Apa kamu termasuk? Yuk, mari kita cek!

  1. Leo (23 Juli – 22 Agustus)

Zodiak yang satu ini merupakan zodiak paling populer dan mudah disukai semua orang. Yes, pemilik zodiak berlambang singa ini tidak mungkin tidak disukai oleh orang lain. Semua orang ingin berada di sekitar Leo berkat sikapnya yang optimis, penuh kebaikan dan energik. Ketika bersama Leo, kamu akan merasa seperti menghirup udara segar dan dijamin penuh dengan kebahagiaan.

2. Sagitarius (22 November – 21 Desember)

Selalu menyenangkan rasanya ketika berada di samping pemilik elemen api ini. Bukan hal yang mengejutkan jika Sagitarius berada di posisi nomor 2, mengingat kepribadiannya yang humoris dan tidak membosankan mampu membuatnya menjadi populer dan disukai banyak orang.

3. Pisces (20 Februari – 20 Maret)

Hal apa sih yang bikin zodiak berlambang ikan ini disukai banyak orang? Kepribadiannya yang tidak pernah mementingkan diri sendiri memberikan kenyamanan bagi orang sekitarnya. Keindahan kepribadian Pisces terletak pada rasa belas kasih dan ketidakegoisan mereka. Pisces sangat inspiratif dan mudah bergaul. Pemilik elemen air ini berteman dengan sangat mudah dan tahu persis apa yang harus dilakukan untuk menghibur orang banyak.

4. Aries (21 Maret – 20 April)

Jangan ditanya berapa banyak jumlah orang yang menjadi teman mereka, pemilik zodiak dengan simbol kambing jantan ini juaranya. Meskipun dari luar terlihat keras, Aries memiliki kepribadian yang penuh kasih, pengertian dan tidak pernah takut mencoba hal – hal baru. Aura yang dimiliki pemilik elemen api ini sangat luar biasa sehingga membuat banyal orang tertarik pada mereka. Menjadi teman dekat seorang Aries rasanya bak kejatuhan durian runtuh.

5. Gemini (21 Mei – 21 Juni)

Si social butterfly yang merupakan teman semua orang. Yes, Gemini memang sepopuler itu. Zodiak dengan lambang anak kembar ini memiliki bakat yang alami untuk membuat dirinya disukai semua orang dan menjadi bintang dalam setiap acara yang mereka datangi. Mereka adalah tipikal mahluk yang ceria dan berteman dengan seorang Gemini merupakan sebuah petualangan karena kamu gak bakal tahu hal baru apa yang akan menantimu ke depannya.

6. Libra (23 September – 22 Oktober)

Menjadi populer dan disukai banyak orang adalah sebuah prestasi yang sangat mudah bagi mereka yang memiliki kepribadian Libra. Kata populer sudah mandarah daging dalam diri mereka sejak kecil hingga dewasa. Bagi pemilik simbol timbangan ini, disukai dan dikagumi oleh orang lain merupakan hal yang sangat penting.

7. Aquarius (21 Januari – 19 Februari)

Semua orang mencintai Aquarius! Pemilik elemen udara ini memiliki kepribadian mistik dan magnetis yang mampu membuat orang disekitarnya tertarik. Walaupun cenderung nyentrik dan berjiwa bebas, zodiak yang satu ini tidak pernah memiliki masalah dalam berteman dan bergaul dengan orang baru.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here