Menyambut libur panjang Isra Miraj dan Imlek, tiga film baru Indonesia edar di bioskop per Rabu (7/2). Hasilnya, di luar dugaan.
Munkar yang dibintangi Adhisty Zara, Ratu Sofya, dan Saskia Chadwick, meraup penonton terbanyak dengan 161.444 hingga hari ke-2 penayangan.
Film Bunga Citra Lestari dan Reza Rahadian, Pasutri Gaje, menyerap 125.633 penonton. Sementara Kupu-Kupu Kertas, 90.946 pasang mata.
Akhir pekan ini menjadi momentum ketiga film itu untuk menambah perolehan penonton sebanyak-banyaknya walau harus berbagi layar dengan film-film lain.
Salah satunya Agak Laen. Film karya Muhadkly Acho mengumpulkan penonton terbanyak di hari ke-8, dengan lebih dari 500 ribu.
Angka tersebut menjadikan Agak Laen mengantongi 2.376.703 penonton. Film horor Kereta Berdarah produksi MVP Pictures meneror 784.983 penonton.
Akankah perolehan tiga film baru Indonesia itu bertambah signifikan di libur panjang kali ini? Atau akan tergerus oleh Agak Laen yang memang benar-benar lain?