Marvel Cinematic Universe (MCU) milik Disney menjadi waralaba film pertama dalam sejarah yang melampaui $30 miliar atau setara Rp489 triliun di box office global.
Pencapaian tersebut diumumkan selama presentasi studio Hall H, Sabtu (27/7) waktu setempat, di San Diego Comic-Con, yang dipimpin oleh kepala studio Kevin Feige.
Deadpool & Wolverine sukses mencetak sejarah setelah meraup $96 juta (Rp1,5 triliun) pada hari pertama pembukaan di Amerika Utara, terbesar yang pernah ada untuk film dengan rating R dan tertinggi keenam sepanjang masa.
Mengutip Variety, film karya sutradara Shawn Levy siap mendulang $195 juta hingga $205 juta di AS dan sekitar $380 juta hingga $400 juta secara global hingga Minggu (28/7) ini.
Marvel Cinematic Universe adalah salah satu waralaba film paling produktif sepanjang masa dengan 34 judul dalam 15 tahun. Raksasa komik ini telah menghasilkan serangkaian film laris yang belum pernah terjadi sebelumnya sejak didirikan dengan Iron Man tahun 2008, termasuk Avengers: Endgame” ($2,799 miliar) dan “Infinity War” ($2,05 miliar), dua film terlaris sepanjang masa.
Bahkan film-film yang gagal baru-baru ini seperti Eternals ($402 juta), Ant-Man and the Wasp: Quantumania ($476 juta), dan The Marvels ($206 juta) dianggap sebagai kemenangan bagi studio mana pun.
Film-film itu sendiri menghabiskan biaya $200 juta atau lebih sehingga Disney merugi dalam pemutaran teater mereka.
Waralaba berpenghasilan tinggi lainnya di antaranya Spider-Man yang diproduksi Sony dengan $10,6 miliar dalam 10 film; “Star Wars” dengan $10,3 miliar dalam 11 film; “Harry Potter” dengan $9,6 miliar dalam 11 film; dan “James Bond” dengan $7,8 miliar dalam 25 film.
Semua waralaba tersebut harus bekerja keras jika ingin mengejar para superhero berkostum Marvel.
Deadpool & Wolverine menceritakan perjuangan Deadpool dan Wolverine dalam misi menyelamatkan alam semesta asal Merc With a Mouth. Emma Corrin sebagai Cassandra Nova, Matthew MacFadyen sebagai Mr. Paradox, Rob Delaney sebagai Peter, dan Leslie Uggams sebagai Blind Al melengkapi para pemerannya.