Semakin Melesat, Simak Pendapatan Para Pemeran Squid Game dari Instagram!

Serial produksi orisinal Netflix telah membuktikan keperkasaannya dengan memuncaki daftar program Netflix paling populer di berbagai belahan dunia, bahkan mungkin menjadi drama paling populer sepanjang masa dengan pendapatan tertinggi, sebagaimana diungkapkan oleh Ted Sarandos, Co-CEO sekaligus Chief Content officer Netflix.

Kesuksesan global drama dengan tema permainan bertahan hidup misterius dengan hadiah 45,6 miliar won (sekitar Rp 549 miliar) ini tidak dipungkiri juga mengangkat deretan nama para pemerannya. Tidak hanya popularitas namun juga pendapatan mereka meningkat pesat setelah penayangan serial berjumlah 9 episode tersebut. Sebuah laporan baru mengungkapkan berapa banyak penghasilan yang mereka dapatkan, baru dari Instagram saja, sebagaimana dilansir melalui laman Koreaboo, Minggu (10/10).

Beberapa dari mereka melesat menjadi mega bintang seperti yang dilakukan Jung Ho Yeon setelah perilisan Squid Game. Dalam peran akting pertamanya sebagai Kang Sae Byeok, wanita yang berprofesi sebagai model tersebut hanya memiliki 400.000 pengikut Instagram saat Squid Game pertama kali ditayangkan perdana di Netflix bulan lalu. Dalam beberapa hari, jumlah pengikutnya terus meningkat menjadi 1,4 juta dan minggu ini secara mengejutkan berhasil melampaui angka 18 juta pengikut.

Jumlah pengikutnya saat ini menjadikan perempuan berusia 27 tahun ini sebagai aktris non-idola yang paling banyak diikuti di media sosial Instagram saat ini, melampaui bintang Weightlifting Fairy Kim Bok Joo, Lee Sung Kyung, yang sekarang memiliki 13 juta pengikut. Kalau begitu, apa hubungannya jumlah pengikut dan penghasilannya sebagai influencer?

Saat ini, strategi pemasaran dengan menggunakan jasa influencer adalah salah satu taktik promosi paling populer yang digunakan perusahaan, dimana para pemilik merek membayar sejumlah uang yang nilainya cukup wah hanya untuk memposting produk mereka di akun Instagram sang influencer. Secara alami, hal ini menjadikan semakin banyak pengikut yang dimiliki seorang selebritas, semakin banyak nilai yang dapat mereka peroleh dari unggahan melalui laman Instagram ini.

Untuk mengetahui seberapa besar penghasilan para pemain Squid Game sebagai influencer, merek CBD Area52 menugaskan peneliti dari Influencer Marketing Hub untuk memeriksa dan angka yang mereka temukan cukup mengejutkan. Menurut platform tersebut, Jung Ho Yeon adalah influencer dari serial Squid Game dengan bayaran tertinggi, menghasilkan hingga  $43.000 USD (Rp 613 juta) untuk setiap iklan yang ia posting di media sosial.

Selama seminggu terakhir ini saja, berarti Jung Ho Yeon mungkin telah menghasilkan hingga $86.000 USD (Rp 1,2 miliar) hanya dengan 2 postingan bersponsor.

Jung Ho Yeon mengunggah postingan bersponsor dengan merek ternama Celine via Instagram @hoooooyeony

Sementara pemeran Front Man yang juga bintang Hollywood, Lee Byung Hun, menghasilkan sekitar $2,000 USD (Rp 28,5 juta) per unggahan.

Lee Byung Hun via Instagram @byunghun0712

Sisa dari 4 penerima bayaran sebagai influencer teratas adalah Lee You Mi (yang memerankan Ji Yeon) dan Heo Sung Tae (si gangster Jang Deok Su) yang posisinya berada di tengah dan juga mendapat bayaran ribuan dolar untuk satu unggahan di Instagram.

Lee You Mi via Instagram @leeyoum262/Instagram
Heo Sung Tae via Instagram @heosungtae

Dengan penghasilan sebanyak itu dari media sosial saja, kita hanya bisa membayangkan berapa banyak mereka dibayar dalam karier mereka.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here