Waktu emas untuk merilis pernyataan telah berlalu, tetapi tidak ada kata terucap selain keheningan dari Kim Seon Ho, yang diduga sebagai aktor ‘K’ yang memaksa sang mantan pacar melakukan aborsi, dan agensinya Salt Entertainment.
Sebelumnya pada tanggal 17 Oktober, seorang netizen, sebut saja ‘A’, memposting tulisan tentang aktor berinisial ‘K’ di situs portal domestik Korea. A mengaku pernah perpacaran dengan aktor ‘K’ dan mengatakan bahwa dia dipaksa melakukan aborsi oleh aktor ‘K’ serta mengambil keuntungan dari dirinya dengan pura-pura mengajaknya menikah.
Menurut A, keduanya sudah berpacaran sejak awal tahun lalu di tahun 2020 hingga pertengahan tahun ini di musim panas. A mengaku bahwa ketika dia berhenti menggunakan kontrasepsi karena alasan kesehatan dan melakukan hubungan seksual tanpa kontrasepsi atas permintaan aktor ‘K’. Tak lama, ‘A’ memberi tahu aktor ‘K’ tentang kehamilannya pada bulan Juli tahun lalu. Sang aktor meyakinkannya untuk melakukan aborsi dan berjanji untuk menikahinya, salah satunya dengan menggunakan alasan harus mengganti rugi miliaran won untuk merek yang dia iklankan jika reputasinya bermasalah. Setelah aborsi dilakukan, menurut ‘A’, sikap aktor ‘K’ berubah. Aktor tersebut mulai menunjukkan perubahan suasana hati, menggunakan pekerjaannya sebagai alasan dan tiba-tiba mengumumkan perpisahan mereka pada akhir Mei.
A berkata, “Tidak mungkin bagiku untuk menjalani kehidupan normal lagi, melihat citranya yang sangat berbeda di televisi seperti sekarang. Jadi sebagai seorang wanita, saya memutuskan untuk mengambil semua risiko untuk mengungkapkan kisah pribadi saya dan memposting tentang hal ini di sini. Saya masih dalam kondisi trauma mental dan fisik yang parah, tidak hanya karena efek samping dari perpisahan tetapi juga dengan tindakannya yang tidak manusiawi. Dia menuntut pengorbanan sepihak dari saya, menggunakan alasan bahwa dia sensitif karena jadwal syutingnya dan bahwa dia telah menjadi bintang sekarang. Dia membodohi saya dengan kedok pernikahan dan memaksa saya untuk menyingkirkan bayi saya yang berharga. Jika saya tidak menulisnya seperti ini, saya tidak akan bisa menjalani kehidupan yang layak di bawah bayang-bayang rasa sakit yang dia berikan kepada saya selama sisa hidup saya,” tulisnya.
Beberapa netizen telah meminta A mengirimkan bukti karena tuduhan yang dilayangkan ‘A’ berisi konten yang cukup untuk menentukan siapa aktor ‘K’. Ketika dimintai bukti, A berkata, “Banyak orang meminta saya untuk mengunggah foto, dan itu tidak sulit. Ada begitu banyak gambar. Namun, alasan mengapa saya tidak segera mengunggah foto dan bukti adalah karena alasan hukum, dan sekarang saya sedang memikirkan apakah akan mengunggah foto tersebut. Ini mudah, tetapi saya harus berhati-hati. “Saya telah menderita dari rasa bersalah dan rasa sakit selama lebih dari setahun, dan saya tidak menulis ini setelah keputusan yang mudah atau hanya karena marah,” dia menekankan.
Menyusul postingan A tersebut, tulisan tentang aktor ‘K’ terpampang di setiap papan buletin komunitas daring. Perang saraf pun pecah di antara netizen yang memperdebatkan identitas sebenarnya dari aktor ‘K’. Seorang youtuber bahkan terang – terangan menyebutkan nama aktor yang diduga sebagai aktor ‘K’. Youtuber tersebut adalah Lee Jiho, yang dulunya adalah seorang jurnalis di dunia hiburan. Pada sore hari tanggal 18 Oktober, Lee Jinho melakukan siaran langsung melalui kanal Youtube miliknya bahwa aktor ‘K’ adalah Kim Seon-ho, dan rumor seputar sang aktor sudah beredar di kalangan hiburan. Banyak media telah merujuk siapa aktor ‘K’ dengan mengutip video siaran langsung Lee Jinho.
Namun, Kim Seon Ho dan perusahaannya, SALT Entertainment, belum merilis pernyataan apa pun sejak pagi hari tanggal 18 Oktober. Setengah hari telah berlalu sejak berita itu diberitakan, mereka masih tetap bungkam. Wartawan dari media outlet Donga bahkan menghubungi Kim Seon Ho secara langsung tetapi tidak mendapat jawaban. Perusahaannya juga menolak untuk mengangkat panggilan seolah-olah mereka enggan untuk menjawab. Mereka tidak menjawab atau melakukan apa pun untuk mengungkapkan posisi mereka.
Sementara itu, publik yang telah menunggu tanggapan Kim Seon Ho dan perusahaannya sampai dengan saat ini merasa cemas dan khawatir. Banyak pengiklan telah menghapus konten yang terkait dengan Kim Seon Ho. Selain itu, beberapa pemilik merek sedang mempersiapkan solusi yang lebih baik tergantung pada situasinya. Tim casting dan produksi drama yang dibintangi Kim Seon Ho juga harus menghadapi masalah besar. Kecuali pihak Kim Seon Ho mengeluarkan pernyataan, mereka saat ini tidak dapat melakukan apa pun saat ini. Khalayak ramai hanya tinggal menunggu pernyataan resmi dari sang aktor.
Pemeran lain dari drama Hometown Cha Cha Cha, yang disutradarai oleh Yoo Je Won dan ditulis oleh Shin Ha-eun serta berakhir pada tanggal 17 Oktober tersebut, juga khawatir. Kim Seon Ho dilaporkan berpartisipasi dalam sebuah wawancara dengan media di tanggal 20 Oktober. Masalahnya adalah aktor lain juga memiliki wawancara terjadwal. Bahkan jika mereka mencoba untuk menghindari menyebutkan namanya, tidak akan mudah bagi mereka untuk meninggalkan kisah Kim Seon Ho, yang memainkan karakter utama Hong Doo Sik dalam drama tersebut.
Situasi ini benar-benar mengganggu. Terlepas dari dugaan itu benar atau tidak, Kim Seon Ho dan agensinya seharusnya mengatakan sesuatu, tetapi mereka memutuskan untuk menunda jawaban. Karena itu, banyak penggemar yang gugup menunggu bagaimana posisi sang aktor. Itu bukan salah mereka, tetapi mereka masih harus mengawasi situasi. Terlepas dari kecurigaan apakah bukti yang akan diberikan otentik, tanggapannya untuk menjelaskan posisi yang dapat merugikan orang lain sudah merupakan cara terburuk untuk mengatasi masalah tersebut. Khalayak telah berdiskusi dimana – mana dalam lingkup industri hiburan tentang Kim Seon Ho dan diamnya agensi.