Dikritik Tampak Tua, Song Hye Kyo Membalas Dengan Elegan!

song hye kyo
Kredit: Instagram @kyo1122

Drama terbaru Song Hye Kyo, “The Glory”, sukses mencapai popularitas global segera setelah dirilis pada akhir Desember 2022. Musim pertama serial balas dendam tersebut menduduki daftar top global Netflix di berbagai negara bahkan memberikan pengaruh luar biasa sehingga membuka kesadaran tentang bahaya perundungan.

Ketika sebagian besar penggemar memuji Song Hye Kyo dan para pemeran lainnya atas penampilan akting fenomenal mereka di drama Korea tersebut, beberapa netizen memberikan kritikan bahwa Song Hye Kyo terlihat sangat tua dalam serial tersebut.

the glory
Kredit: Netflix

Faktanya, komentar tentang penampilan sang aktris yang tampak “tua” dimulai bahkan sebelum pemutaran perdana drama orisinal Netflix itu. Pada saat konferensi pers sebelum perilisan “The Glory”, forum internet ramai dengan diskusi tentang penampilan sang diva Hallyu.

song hye kyo
Song Hye Kyo di konferensi pers drama Netflix The Glory

Sementara sebagian besar penggemar berharap bahwa komentar ini tidak pernah sampai ke aktris cantik itu sama sekali, baru-baru ini, Song Hye Kyo memutuskan untuk membagikan pemikirannya kepada orang-orang yang begitu fokus pada penampilannya yang terlihat “tua”.

Satu hal yang patut diancungi jempol dari sang aktris adalah dia membalas kritikan yang menyerangnya dengan anggun dan elegan.

Bersamaan dengan sesi pemotretan bersama Elle Korea, sang aktris juga melakukan wawancara di mana dia ditanya bagaimana perasaannya tentang komentar yang mengkritik penampilannya di “The Glory”.

song hye kyo
Kredit: Elle Korea

Song Hye Kyo menjawab dengan mengatakan bahwa karakternya, Moon Dong Eun, memiliki kehidupan yang sulit sehingga tidak masuk akal baginya untuk terlihat sangat terawat.

Dia melangkah lebih jauh dan dengan berani menyampaikan komentar pribadi yang dibuat padanya saat tampil di depan publik baru-baru ini.

Kredit: Instagram @kyo1122

“Saya tahu orang-orang mengatakan bahwa ‘Song Hye Kyo tiba-tiba terlihat lebih tua’, dan tentu saja, saya terlihat lebih tua, karena saya semakin menua.”

Para penggemar sang aktris yang tampaknya tidak pernah puas dengan pesona Song Hye Kyo yang berani dan penuh warna ini pun setuju dengan pendapatnya dan banyak yang bingung dengan kritikan beberapa orang karena penuaan merupakan suatu hal yang alami.

Drama Korea “The Glory Part 2” akan tayang pada 10 Maret. Pastikan untuk menonton pesona akting kuat dan berani Song Hye Kyo hanya di platform online streaming Netflix!

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here