Dipasangkan Dengan Maudy Ayunda di Film Tanah Air Kedua, Kim Bum Jadi Pahlawan Garut Asal Korea?

maudy ayunda kim bum
Kredit: Instagram @maudyayunda @k.kboem

Nama Kim Bum tengah menjadi pembicaraan setelah muncul kabar bahwa aktor tampan Hallyu itu akan dipasangkan dengan aktris Maudy Ayunda dalam film “Tanah Air Kedua”, kolaborasi kreatif antar dua negara, Indonesia – Korea Selatan.

Film tersebut merupakan adaptasi kisah nyata Yang Chil Seong alias Komarudin, prajurit Korea yang dieksekusi mati oleh Belanda karena membantu tentara Indonesia.

Menurut rumor yang berhembus, pria berusia 34 tahun itu akan berperan sebagai Yang Chil Seong, sementara aktris sekaligus penyanyi Maudy Ayunda akan bermain sebagai istrinya.

Kabar tersebut muncul pertama kali dari bibir Bupati Garut, Rudy Gunawan, saat mengikuti pertemuan khusus dengan Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia, Lee Sang Deok, pada Jumat (25/8).

Peluncuran film kolaborasi dua negara ini merupakan salah satu poin penting dalam kesepakatan kerja sama antara kedua belah pihak untuk mempromosikan potensi investasi di kabupaten Garut.

Selain mendapat dukungan dari industri perfilman, rencana kolaborasi ini dikabarkan juga mendapat apresiasi dari Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto.

Meski demikian, keterlibatan dua nama besar itu belum mendapatkan konfirmasi resmi dari pihak-pihak yang terkait.

Perwakilan Maudy Ayunda sendiri juga baru mengetahui informasi tersebut melalui sosial media.

“Kami juga baru tahu infonya lewat social media,” kata Anissa Sadino selaku media relations Trinity Optima Records pada Selasa (29/8), sebagaimana dilansir melalui salah satu portal berita

“Tanah Air Kedua” dikabarkan  siap memulai produksi pada bulan Oktober, dimana pemerintah kabupaten Garut siap memberikan dukungan penuh karena beberapa titik di Garut akan dijadikan lokasi syuting, selain di Korea Selatan.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here