Belakangan ini Operasi Plastik kembali merak dibicarakan. Seperti tren, banyak artis Indonesia yang melakukan operasi plastik dengan alasannya masing-masing. Mulai dari Sarwendah, Mahalini hingga Rizky Febian, mereka memutuskan untuk melakukan tindakan di area tubuhnya demi estetika maupun kondisi kesehatan.
Keinginan untuk melakukan perubahan pada wajah rupanya juga sempat dirasakan oleh Fuji An. namun, ia mengaku tidak akan melakukannya lantaran masih takut dan belum benar-benar menginginkannya.
Ada kepikiran cuma belum mau, masih takut,” ungkapnya saat ditanya Boiyen Pesek di kanal YouTube Kaesang Pangarep by GK Hebat pada Senin, 15 Juli 2024.
Adik Fadly Faisal tersebut lantas mengatakan bahwa ia sempat ingin mengubah bentuk hidungnya agar lebih mancung. Pasalnya, ia kerap dibully lantaran hidungnya yang dianggap pesek. Namun, ia mengaku keinginan oplas tersebut bukan lantaran bullying yang ia terima.
“Idung kali ya, pesek banget. Dari dulu dikatain pesek,” kata Fuji.
Ketika ditanya lebih lanjut tentang keinginan tersebut, Fuji menegaskan bahwa dirinya belum benar-benar berencana untuk operasi plastik. Sejauh ini, ia hanya sebatas FOMO dan kagum menyaksikan perubahan penampilan teman-temannya.
“Oh engga belum kepikiran sampe kayak beneran operasi. Tapi kayak ih pengen deh, apalagi temen-temen aku banyak kan. Kadang FOMO juga. Kadang ngeliat temen kayak ih mukanya langsung cakep banget ya,” ujarnya.
Mendengar hal tersebut, Boiyen pun memberikan nasihat padanya agar tak melakukan perubahan pada wajahnya yang sudah cantik apa adanya.
“Kalo menurut aku nggak usah lah, udah cantik Fuji,” ujar Boiyen.