Ingin Punya Umur Panjang? Yuk Dimulai Dengan Melakukan 5 Kebiasaan Positif Ini!

bahagia

Memiliki hidup yang bahagia tanpa disertai penyakit dan mempunyai umur yang panjang tidak hanya berkaitan dengan pola makan dan gaya hidup sehat.

Penelitian menunjukkan bahwa beberapa kebiasaan kecil namun positif yang dilakukan sehari-hari dapat berdampak besar dalam memperpanjang angka harapan hidup manusia, sebagaimana dilansir melalui laman Eathis.

Apa saja kebiasaan positif yang bisa membuat usia kamu tetap panjang dan selalu disertai kebahagiaan? Berikut 5 hal positif yang harus di lakukan agar kamu panjang umur:

  • Memiliki hubungan yang baik dengan orang lain

Mereka yang memiliki hubungan personal yang baik dengan orang lain cenderung dapat hidup lebih lama.

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Harvard Study of Adult Development, orang-orang yang hidup bahagia dengan hubungan personal dan sosial yang mereka punya, memiliki tingkat harapan hidup yang lebih panjang dan terhindar dari penyakit yang menyerang pikiran seperti Dementia.

  • Berolahraga secara rutin

Berolahraga secara rutin dapat memperpanjang umur. Berdasarkan penelitian yang dipublikasikan dalam The New York Times, riset membuktikan bahwa laki-laki dan perempuan yang melakukan 9 ribu langkah setiap harinya memiliki angka harapan hidup lebih besar dari rekan-rekan seusianya yang tidak aktif bergerak.

  • Memiliki tujuan hidup yang jelas

Riset membuktikan bahwa orang-orang yang memiliki tujuan hidup yang jelas dalam jangka panjang, memiliki resiko kematian setelah umur 50 tahun yang lebih rendah dibandingkan mereka yang tidak mempunyai tujuan hidup yang jelas.

Hal ini karena mereka masih berusaha untuk aktif bekerja dan berusaha untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan sehingga terhindar dari stress dan depresi.

  • Mengelola stres dengan baik

Dalam studi kasus yang dilakukan di Finlandia, ditemukan fakta bahwa stres dapat mengurangi umur pria sebanyak 2,8 tahun dan wanita sebanyak 2,3 tahun.

Penyebabnya karena stres yang berat dapat mengakibatkan peradangan di dalam tubuh, yang pada akhirnya dapat meningkatkan resiko terkena penyakit, seperti penyakit jantung, kanker dan penyusutan massa otak.

  • Mengurangi makan daging merah

Berdasarkan penelitian yang dilakukan pada 537 ribu orang dewasa, para peneliti menemukan bahwa orang-orang yang rutin mengonsumsi daging merah memiliki angka kematian sebanyak 26% lebih besar dibanding mereka yang hanya sesekali mengkonsumsi daging merah.

Oleh karena itu, kurangi menyantap daging merah dan lakukan kebiasaan-kebiasaan kecil diatas agar memiliki hidup sehat berkualitas disertai umur yang panjang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here