Kenalan Dengan Kang Ki Young, Pemeran Jung Myeong Seok di Drakor Extraordinary Attorney Woo

kang ki young
Kang Ki Young berperan sebagai atasan Woo Young Woo di drama viral Extraordinary Attorney Woo / Kredit: Netflix

Drama baru Extraordinary Attorney Woo yang dibintangi Park Eun Bin, Kang Tae Oh, dan Kang Ki Young menjadi viral karena menyuguhkan kisah menyentuh mengenai seorang pengacara autis dan pintar bernama Woo Young Woo (Park Eun Bin) yang bekerja di firma hukum besar.

Dalam drama ini, Kang Ki Young berperan sebagai Jung Myeong Seok yang merupakan atasan dari Woo Young Woo di firma hukum tersebut. Aktor tampan tersebut menuai pujian berkat aktingnya yang dinilai karismatik terlebih lagi dengan potongan rambut baru dan kacamata.

Yuk simak profil dari Kang Ki Young!

1. Kelahiran 1983 dan sudah beristri

Kang Ki Young merupakan aktor Korea Selatan yang lahir pada 14 Oktober 1983. Dilansir dari Soompi, Kang Ki Young sudah menikah sejak 2019 dengan wanita yang berasal dari kalangan non artis setelah berpacaran selama tiga tahun. Keduanya pun sudah dikaruniai buah hati pertama mereka, seorang putra, pada 12 November 2021.

Kang Ki Young mengungkap hubungan asmaranya setelah membintangi drama Korea What’s Wrong with Secretary Kim pada 2018. Saat itu namanya mulai banyak dikenal. Dalam sebuah wawancara, sang aktor mengungkap bahwa keduanya langsung berpacaran di hari pertama mereka bertemu. 

“Kami pertama kali bertemu saat minum-minum bersama teman-teman. Aku duduk di sebelahnya dengan kaki yang disilangkan. Kami sudah banyak minum. Setelah berbincang, dia meletakkan tangannya di tengah pahaku. Lalu kami berpegangan tangan di bawah meja dan itulah hari pertama kami mulai berpacaran,” ungkap Kang Ki Young.

2. Aktif di industri hiburan sejak 2009 silam

Kang Ki Young aktif di industri hiburan Korea sejak tahun 2009, namun debut menjadi aktor drama tahun 2014 lewat drama garapan tvN yang berjudul High School King of Savvy. Kala itu Kang Ki Young berperan sebagai Jo Duk Hwan.

3. Alumni Universitas Suwon 

Kang Ki Young ternyata adalah alumni dari jurusan Teater dan Film lho di Universitas Suwon. Pantes saja sang aktor berani mengambil peran-peran yang anti mainstream dan selalu dipasangkan dengan aktior-aktor papan atas.

Seperti perannya dalam project yang akan datang bersama Hyun Bin dalam film The Point Men. Film ini diadaptasi dari kisah nyata yang menceritakan peristiwa penyanderaan warga Korea Selatan di Afghanistan.

4. Satu Iklan dengan Song Kang, Park Min Young, Lee Joon Gi, dan Park Eun Bin

Kang Ki Young (paling kiri), Park Eun Bin, Lee Joon Gi, Park Min Young dan Song Kang pernah membintangi iklan produk minuman / Kredit: Instagram @booboo2injo

Kang Ki Young bernaung dibawah agensi Namoo Actors seperti lawan mainnya Park Eun Bin. Keduanya digaet untuk membintangi iklan minuman Lotte Chilsung Cider bersama Lee Joon Gi, Park Min Young, dan Song Kang yang juga bernaung di bawah agensi yang sama.

5. Deretan film dan drama Kang Ki Young

Meski sering menjadi pemeran pendukung, Kang Ki Young juga mempunyai semjulah prestasi. Pada tahun 2018, Kang Ki Young memenangkan penghargaan MBC Drama Awards untuk kategori Best Supporting Actor in a Wednesday-Thursday Drama lewat drama My Secret Terrius.

Pada 2019 Kang Ki Young juga memenangkan penghargaan Korea Drama Awards ke-12 untuk kategori Excellence Award, Actor lewat drama At Eighteen. Berikut ini deretan film dan drama yang pernah dibintangi Kang Ki Young.

Film

2017

  • Daddy You, Daughter Me sebagai Joo Jang-won
  • The Mayor sebagai teknisi perbaikan ponsel

2018

  • The Puzzle sebagai Choi Yong-goo
  • On Your Wedding Day sebagai Ok Geun-nam

2019

  • Exit sebagai Manajer Goo
  • Crazy Romance sebagai Byung-Chul

Drama

2014

  • High School King of Savvy sebagai Jo Duk-hwan
  • The Three Musketeers sebagai Ba-rang
  • Reset sebagai kepala seksi
  • Love Frequency 37.2 

2015

  • Shine or Go Crazy sebagai Wang Poong
  • Oh My Ghostess sebagai Heo Min-soo
  • Six Flying Dragons sebagai pelayan Lee Bang-won

2016

  • Puck! sebagai pemain andalan tim hoki es universitas
  • Please Come Back, Mister sebagai Jegal Gil
  • Hey Ghost, Let’s Fight sebagai Choi Chun-sang
  • W sebagai Kang Suk-bum
  • Weightlifting Fairy Kim Bok-joo sebagai Kim Dae-ho

2017

  • Three Color Fantasy – Romance Full of Life sebagai Jo Ji-sub
  • Three Color Fantasy – Queen of the Ring sebagai manajer peragaan busana (ep.5)
  • Tunnel sebagai Song Min-ah
  • Queen for Seven Days sebagai Jo Kwang-oh
  • While You Were Sleeping sebagai Kang Dae-hee
  • I’m Not a Robot sebagai Hwang Yoo-chul

2018

  • What’s Wrong with Secretary Kim sebagai Park Yoo-sik
  • Familiar Wife sebagai Park Yoo-sik (ep 13)
  • My Secret Terrius sebagai Kim Sang-ryeol
  • At Eighteen sebagai Oh Han-kyeol

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here