Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 tayang hari ini 11 Januari 2024 di bioskop. Sebuah pilihan tontonan drama romantis remaja, di tengah gencarnya horor, dan fenomena “Siksa Neraka”. Anchika: Dia yang Bersamaku 1995 mungkin bisa menjadi piliha hiburan ringan, yang membuat hatimu menari-nari, dan bibirmu tersenyum.
Film ini diadaptasi dari novel laris karya Pidi Baiq, dibintangi oleh Zee JKT58 dan Arbani Yasiz. Zee JKT48 berperan sebagai Ancika, gadis SMA tomboy yang dipasangkan dengan Arbani Yasiz sebagai Dilan. Ancika 1995 mengisahkan fase setelah Dilan berpisah dari Milea. Ketika itu di tahun 1995, Dilan mulai sibuk kulih di Institut Teknologi Bandung (ITB) dan ia menemukan sosok gadis bernama Ancika. Dia merupakan keponakan Mang Anwar teman Dilan semasa SMP.
Ancika, perlahan membuat melupakan kenangan manis saat bersama Milea. Namun, Ancika bukanlah Milea, Dilan tidak bisa begitu saja mendekati dan mengajak Ancika pacaran. Ancika sangat sulit untuk dijangkau hatinya oleh Dilan.
Ancika punya prinsip kuat, baginya pacaran adalah kesia-siaan yang membuang-buang waktu. Sejak SMP Ancika memotong sendiri rambutnya yang penjang menjadi pendek, tapi bukan tomboy, ia sangat cantik tetapi keras, tegas, dan berani melawan siapapun yang menurutnya salah dan merugikan atau menyakiti orang lain.
Meski senior Geng Motor dan juga mahasiswa senirupa ITB, Dilan tetap harus berjuang untuk mendapatkan Ancika yang disukai banyak pria.
Terlepas dari kenyataan bahwa Ancika sudah dewasa untuk usianya, namun gadis itu sering merasa cemburu dan memperumit segala situasi.
Bagaimana perjuangan Dilan mendapatkan hati Ancika hingga melupakan Milea, saksikan film garapan MD Pictures dan Enam Sembilan Production di bioskop kesayangan Anda.