Film orisinal Netflix “Jung_E”, yang menggambarkan masyarakat distopia melalui latar gelap dan futuristik yang ikonik dari sutradara Yeon Sang Ho, menduduki puncak daftar global Netflix hanya sehari setelah film tersebut dirilis pada hari Jumat (20/1).
Menurut situs peringkat streaming konten OTT Fix Patrol, “Jung_E” menempati peringkat No.1 dalam kategori film Netflix pada hari Sabtu (21/1).
Film Korea yang mengambil latar Bumi pada tahun 2194, adalah film yang paling banyak ditonton di 31 negara termasuk Korea Selatan, Amerika Serikat (AS), Meksiko, Brasil, Vietnam, Spanyol, Ceko, Cile, dan Thailand.
Sinopsis Film Netflix Jung_E
Dirilis pada Jumat (20/1) melalui layanan platform streaming Netflix, “Jung_E”, karya sutradara Yeon Seong Ho, menceritakan hubungan ibu-anak di tahun 2100-an melalui Yun Seo Hyun (Kang Soo Yeon) yang mengerjakan eksperimen kloning otak bernama Jung_E, yang dinamai menurut nama mendiang ibunya, Yun Jung Yi ( Kim Hyun Joo).
Jung Yi adalah seorang prajurit legendaris yang mengalami kondisi vegetatif setelah berperang bertahun-tahun yang lalu, dan sekarang proyek Jung_E sangat penting untuk memenangkan perang saudara yang dihadapi umat manusia.
Seo Hyun dan Kim Sang Hoon (Ryoo Kyung Soo) bertanggung jawab atas keberhasilan percobaan kloning otak. Seo Hyun adalah pemimpin tim laboratorium yang mengembangkan kloning otak dan teknologi AI, sedangkan Sang Hoon adalah direktur laboratorium.
Setelah bercerita tentang zombie di “Train to Busan” (2016) dan monster supernatural yang sangat mengerikan di “Hellbound” (2021), sang sutradara mengatakan telah memilih robot AI untuk proyek fiksi ilmiah terbarunya demi memberikan kesempatan kepada penonton untuk merenungkan apakah umat manusia benar-benar milik manusia.