Yoo Seung Ho kembali bermain drama sageuk setelah 4 tahun dari drama kolosal terakhinya, “Ruler: Master of the Mask”. Kali ini aktor berusia 28 tahun itu beradu akting dengan Hyeri dalam drama baru besutan KBS2 yang bertajuk Moonshine. Dalam drama tersebut, Yoo Seung Ho berperan sebagai inspektur elit kerajaan bernama Nam Young yang bertugas menindak lanjuti pembuat alkohol ilegal. Sementara itu, Hyeri berperan sebagai salah satu penjual alkohol ilegal yang bernama Kang Ro Seo.
Dilansir dari Naver, drama Moonshine mengambil latar era Dinasti Joseon dan mengisahkan cinta terlarang seorang inspektur dengan seorang perempuan karena perbedaan status sosial.
Selain Yoo Seung Ho dan Hyeri, Moonshine juga diperankan oleh Byun Woo Seok dan Kang Mina. Byeon Woo Seok berperan sebagai Lee Pyo, putra mahkota pemberontak yang sering menyelinap ke luar istana untuk minum. Byun Woo Seok juga sempat mengincar perhatian publik dengan beradu akting bersama Park Bo Gum dalam drama terakhirnya, Record of Youth pada 2020.
Sedangkan Kang Mina yang memerankan Han Ae Jin, putri dari keluarga bangsawan yang keras kepala. Han Ae Jin memiliki karakter yang keras dan akan melakukan semua hal yang ingin dilakukannya. Mantan member Gugudan ini dikenal dengan perannya dalam drama Korea Hotel del Luna, dan cameo drama Korea My Roommate is a Gumiho.
Moonshine digarap langsung oleh sutradara Hwang In Hyuk yang sebelumnya menggarap drama Sungkyunkwan Scandal dan Doctor Prisoner. Sedangkan naskah drama Moonshine ditulis oleh Kim Joo Hee yang menjadikan drama ini sebagai proyek drama Korea pertamanya.
Moonshine menggantikan penayangan drama Korea The King’s Affection yang juga berlatar sejarah. Episode pertamanya yang tayang Senin (20/12) malam di platfrom Viu mencetak rating tinggi yaitu 7,5 persen.
Dilansir dari Soompi, apabila seiring berjalannya waktu rating Moonshine melebihi 10 persen, para pemain utama (Yoo Seung Ho, Hyeri, Byun Woo Seok, dan Kang Mina) berencana menyumbangkan 4 ribu briket kepada orang-orang yang membutuhkan.